




Seleksi Duta Perpustakaan 2026 – Tahap Pemaparan Program Kerja
Kegiatan hari ini merupakan tahapan lanjutan Seleksi Duta Perpustakaan MA Almaarif Singosari, yaitu pemaparan rencana program kerja dari peserta yang telah lolos seleksi administrasi.
Sebagai Kepala Perpustakaan, saya mengapresiasi ide dan gagasan para peserta yang menunjukkan semangat untuk memajukan budaya literasi di madrasah. Tahap ini menjadi kesempatan bagi peserta untuk menampilkan kreativitas, kemampuan komunikasi, serta keseriusan dalam menjadi bagian dari penggerak literasi MA Almaarif Singosari.
Semoga kegiatan ini melahirkan Duta Perpustakaan yang inspiratif, berkomitmen, dan mampu memberikan kontribusi nyata bagi perpustakaan dan seluruh warga madrasah.
- Kepala Perpustakaan MA Almaarif Singosari -